Satu1One - Kapal survey bawah laut canggih terbaru milik TNI AL, saat ini menjadi armada TNI paling canggih se-Asia.
KRI Rigel-933 tidak dilengkapi senjata mematikan, melainkan hanya dua senapan mesin 12,7 milimeter yang ditancap di geladak samping kanan dan kiri, plus senapan mesin 20 milimeter di bawah anjungan. Sebab kapal dengan panjang 60 meter dan bobot kosong 500 ton itu difokuskan untuk kepentingan survei hidrologi.
Kapal Survey Bawah Laut Canggih Terbaru Milik TNI AL
KRI Rigel-933 tidak dilengkapi senjata mematikan, melainkan hanya dua senapan mesin 12,7 milimeter yang ditancap di geladak samping kanan dan kiri, plus senapan mesin 20 milimeter di bawah anjungan. Sebab kapal dengan panjang 60 meter dan bobot kosong 500 ton itu difokuskan untuk kepentingan survei hidrologi.
Kepala Staf TNI AL Laksamana TNI Ade Supandi mengatakan, Indonesia memesan 2 kapal survei dari galangan kapal OCEA Dossier di Les Sables-d’Olonne, Prancis. Rencananya, kapal kedua tiba di Indonesia pada September mendatang. Nantinya, kapal kedua diberi nama KRI Spica-934, yang juga memakai nama rasi bintang.
![]() |
Kapal Survey Bawah Laut Canggih Terbaru Milik TNI AL |
KRI Rigel-933 masih dalam pendampingan pembuatnya, galangan kapal OCEA Dossier. "Kapal kami ini sangat istimewa, beberapa negara telah memesan. Bisa untuk kepentingan militer ataupun sipil sepenuhnya, tergantung keperluan. Yang penting juga, Angkatan Laut Prancis juga memakai kapal sama dengan yang dipesan Indonesia,” kata Manajer Proyek OCEA Dossier, Luc Boulestreau.
Kapal Survey Bawah Laut Canggih Terbaru Milik TNI AL.